Mint 8 Helena dan Canon iP1980

Terlena beberapa hari dengan Helena (Linux Mint 8) yang begitu cantik. Lupa jika printer kesayangan (:D karena cuman ada satu…) belum dapat digunakan karena drivernya tidak disertakan dalam paket distro Helena maupun Karmic Koala (Ubuntu 9.10). Teringat lagi kalo dulu pernah nulis instalasi seri iP1900 di Linux Mint 6.

Tapi… apa yang terjadi? Kok muncul informasi ini:

Package libcupsys2-dev is a virtual package provided by:
libcups2-dev 1.4.1-5ubuntu2.1
You should explicitly select one to install.
E: Package libcupsys2-dev has no installation candidate

Beberapa kali dilakukan

sudo apt-get update

tetap tidak menyelesaikan masalah. Masih dengan rasa penasaran, Google-lah tempat bertanya. Jawabannya cukup mengejutkan, no libcupsys2 at karmic ubuntu 9.10??
Dalam forum itu diberikan solusi dengan melakukan instalasi libcupsys2_1.3.9-17ubuntu3.4_all.deb untuk membantu transisi dari libcupsys2 yang berganti nama menjadi libcups2. Dan, alhamdulillah… semuanya berjalan lancar dan printerku bisa digunakan lagi bersama Helena.

4 thoughts on “Mint 8 Helena dan Canon iP1980

  1. Ping balik: iP1900 di Ubuntu 10.04 LTS « Slamet’s Blog

  2. Gugun

    Terima kasih banyak mas atas infonya…
    sekarang saya bisa menggunakan printer canon ip1900 series di ubuntu saya….

    Balas

Tinggalkan Balasan ke Gugun Batalkan balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.